Kasus Stres dan Kesehatan (Tugas PUM II)

         Contoh kasus stress and health yang pernah saya alami dalam hidup saya adalah yang berkaitan dengan “alarm reaction”. Nah, sewaktu itu beberapa minggu sebelum pertama kalinya masuk kuliah dan menjadi seorang mahasiswi, saya mengalami libur panjang setelah penerimaan kelulusan. Awalnya libur dimulai dengan biasa-biasa saja, namun beberapa minggu berikutnya, gtanda-tanda tidak enak dalam tubuh saya muncul. Tiba-tiba tubuh saya terasa panas, namun ketika dipegang tidak terasa panas, susah buang air kecil, tidak selera makan, disertai dengan sakit kepala. Saya yang merasakan hal tersebut sangat lemah dan merasa ketakutan akan gejala-gejala yang saya rasakan tetapi orang lain tidak. Saya tidak tahu apa yang sedang terjadi pada saya dan karena hal itu, saya menjadi ketakutan sekali terhadap kesehatan saya, saya tidak suka di rumah, saya selalu menangis ketika saya sendirian di rumah pada saat itu akibat memikirkan hal-hal yang itu itu saja. Ibu saya berani meninggalkan saya sendiri di rumah, karena beliau yakin saya hanya mengalami stress saja. Namun saya tetap ngotot akan gejala yang saya rasakan. Sampai pada suatu hari, Ibu saya sedih melihat saya menangis terus menerus dan takut saya menjadi depresi, beliau kemudian membawa saya ke praktek dokter yang biasa mengobati saya. Sampai disana, dokter tersebut menanyai saya tentang keluhan-keluhan terhadap kesehatan saya. Dia hanya mendengarkan, mencatat, dan kemudian memeriksa perut saya. Kemudian pada akhirnya, dia menyimpulkan dan menjelaskan bahwa saya memang benar hanya sedang mengalami stress, benar seperti kata Ibu saya. Akhirnya saya pun lega dan cukup tenang dengan hasil itu. Kemudian Ibu tersenyum pada saya dan selalu mengingatkan saya untuk tidak memikirkan hal-hal yang tidak perlu dipikirkan agar stress itu tidak datang lagi. :)
            Nah, dari situ saya melihat bahwa kasus saya tersebut berkaitan dengan alarm reaction, karena salah persepsi akibat gejala-gejala yang timbul pada tubuh, bahwa memang sebenarnya gejala-gejala stress dan penyakit biologis itu mirip, sehingga sulit untuk membedakannya.  Oleh karena itu sering terjadinya kesalahan persepsi.

Comments

Popular posts from this blog

Ta'aruf

Kumandang Adzan

Istrimu Adalah Tulang Rusuk Yang "Bengkok" dan Suamimu Bukanlah Malaikat